ISENG BLOGER

Ambisi Telkom 2012, Hadirkan 100 Ribu Titik Wi-Fi di Indonesia



REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - PT Telkom Tbk (TLKM) akan menghadirkan 100.000 lokasi layanan internet nirkabel (Wi-Fi) di seluruh Indonesia pada tahun depan. "Tahun depan akan ada 100.000 'spot' Wi-Fi yang akan kita kerjakan," ujar Direktur Utama Telkom Rinaldi Firmansyah di Jakarta, Rabu (7/12).

Ia menambahkan layanan Wi-Fi ini akan ditempatkan di sekolah-sekolah, universitas, area publik serta pusat perbelanjaan (mall). Saat ini, Telkom baru memiliki 5.000 lokasi layanan internet nirkabel.

Untuk investasi layanan ini, Rinaldi enggan menyebutkannya. Namun, anggaran dana untuk Wi-Fi sudah masuk dalam Rencana Kerja dan Anggaran Perseroan (RKAP) 2012.

Selain itu, Telkom juga terus mengembangkan empat area pertumbuhan layanan informasi, media, dan edutainment (TIME). Diperkirakan, layanan TIME akan berkontribusi pada pendapatan sekitar 9 persen pada tahun ini dan 15 persen dalam empat tahun mendatang.

"Untuk itu, pentingnya Telkom membangun Nusantara Super Highway," katanya menerangkan. Untuk Nusantara Super Highway, Telkom akan mengoperasikan serat optik dengan jaringan Aceh, Jawa-Kalimantan-Sulawesi-Denpasar-Mataram (JAKa2LaDeMa), serta ring Mataram-Kupang Cable System (MKCS). Ring Aceh sepanjang 920,98 km menelan investasi Rp87,4 miliar.

Sementara ring JAKa2LaDeMa dengan panjang "submarine" sekitar 1.592 km dan "terrestrial" sekitar 330 km dengan investasi 106,526 juta dolar AS. Ring MKCS menelan dana Rp112,363 miliar sepanjang 1.140 km "submarine" dan "terrestrial" 1.415 km.


Republika


Responses

0 Respones to "Ambisi Telkom 2012, Hadirkan 100 Ribu Titik Wi-Fi di Indonesia"

Posting Komentar

 

Categories

Recent Comments

Popular Posts

Return to top of page Copyright © 2012 | Iseng Bloger Converted into Blogger Template by Riyan Apri