Gol untuk PSAP dicetak oleh Sekou Camara melalui titik penalti di menit ke-47. Gol tersebut adalah gol kedelapan Camara musim ini. Sementara gol untuk Arema dicetak oleh Sunarto di menit ke-64. Gol Sunarto pada laga ini adalah gol pertamanya untuk Arema.
Dengan hasil pertandingan PSAP vs Arema sore tadi, kini Arema telah mengumpulkan 27 poin dari 27 kali pertandingan musim ini dan berada di peringkat 15 klasemen sementara ISL. Sementara PSAP Sigli yang gagal merebut poin penuh di kandang sendiri, hingga laga ke-25, PSAP telah mengoleksi 23 poin dan menempati peringkat 16 ISL terbaru.

Responses
0 Respones to "Hasil Pertandingan PSAP Sigli vs Arema Indonesia 21 Mei 2012"
Posting Komentar