Serpong - Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat NASA punya target mendarat di asteroid dan Mars pada tahun 2025. Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (LAPAN) juga punya target dalam jangka waktu tersebut.
"LAPAN punya target bisa meluncurkan satelit sendiri," kata Bambang Tejasukmana, Kepala LAPAN, Selasa (27/11/2012).
Bambang mengatakan, selama ini, Indonesia selalu menluncurkan satelitnya di negara lain seperti di India dan Rusia. Tahun 2025, diharapkan Indonesia mandiri dalam peluncuran satelit.
"Peluncuran satelit ini adalah tahap awal. Setelah itu baru lunar program (misi ke Bulan), Mars dan yang lebih jauh," jelas Bambang usai seminar "Menyongsong 50 Tahun Kedirgantaaraan Nasional" yang diadakan di Puspiptek Serpong hari ini.
Untuk mendukung target tersebut, LAPAN akan membangun bandar antariksa di Morotai. Wilayah ini strategis sebab terletak di dekat Samudera Pasifik, belum terlalu padat dan dianggap punya risiko sosial yang kecil.
"Saya yakin ini pasti bisa," cetus Bambang.
"LAPAN punya target bisa meluncurkan satelit sendiri," kata Bambang Tejasukmana, Kepala LAPAN, Selasa (27/11/2012).
Bambang mengatakan, selama ini, Indonesia selalu menluncurkan satelitnya di negara lain seperti di India dan Rusia. Tahun 2025, diharapkan Indonesia mandiri dalam peluncuran satelit.
"Peluncuran satelit ini adalah tahap awal. Setelah itu baru lunar program (misi ke Bulan), Mars dan yang lebih jauh," jelas Bambang usai seminar "Menyongsong 50 Tahun Kedirgantaaraan Nasional" yang diadakan di Puspiptek Serpong hari ini.
Untuk mendukung target tersebut, LAPAN akan membangun bandar antariksa di Morotai. Wilayah ini strategis sebab terletak di dekat Samudera Pasifik, belum terlalu padat dan dianggap punya risiko sosial yang kecil.
"Saya yakin ini pasti bisa," cetus Bambang.
© Kompas
Responses
0 Respones to "Tahun 2025, Lapan Punya Target Ini"
Posting Komentar